Krisdayanti: Bagi Saya Cacian Hal Biasa
Diterbitkan:
Krisdayanti
Kapanlagi.com - Sejak awal menjalin hubungan dengan Raul Lemos, penyanyi Krisdayanti kerap menjadi sasaran dan makian masyarakat, dengan bermacam tuduhan negatif. Tidak hanya dirinya, sang suami pun merasa rikuh dengan bertubi-tubi itu.
"Suka risih dengan itu, dipuja dan dihina sudah biasa publik figure bisnis tapi suka kasihan dengan suami suka kasihan. Saya bilang kamu tidak tinggal di Jakarta jadi kamu tidak tahu tekanan yang dihadapi di Jakarta. Dan bagi saya itu hal biasa," ungkap Krisdayanti saat wawancara dengan Deddy Corbuzier di syuting acara Hitam Putih di Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan, Selasa (03/05/2011)
Krisdayanti
Keduanya pun berusaha bertahan dengan omongan orang, dan yang menjadi pegangan adalah Tuhan. Tuhan maha mengetahui apapun yang dilakukan, dan diyakini sebagai sesuatu yang benar.
"Tuhan tidak pernah tidur, dan yakin dengan apa yang saya jalankan benar. Banyak disayang dan orang tua yang selalu mendukung dan mendoakan saya. Dan saya memupuk kebaikan, dengan sholat, dan lain-lain," pungkasnya.    Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/ato/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
