Leony Gabung Sheila On 7 Bantu Korban Gempa

Kapanlagi.com - Gempa di Yogyakarta ternyata membuat hati Leony carut marut. Maklum sejak enam bulan lalu presenter liga inggris ini mengaku kaget dan haru melihat gempa.

"Aku pertama kaget dan haru mendengar Yogya gempa. Habis itu aku cari kabar soal keberadaan Sheila-On 7. Untungnya Eros selamat," ujar Leoni.

Menurutnya, ia tidak menyangka Yogya akan diguncang gempa, pasalnya selama ini gempa hanya terjadi di wilayah dekat laut, tapi ini beda, Yogya gempa. Untungnya semua anak-anak Sheila On-7 selamat.

"Aku datang ke Yogya setelah dua hari, di sana aku bersama anak-anak Sheila membantu para korban," kata Leony saat di hubungi Kapanlagi.com.

Ditambahkan Leony, saat ini para korban sangat membutuhkan bantuan materi dan moral, makanya ia dan eros mengunjungi pos-pos pengungsian di Yogya, tujuannya untuk memberikan dukungan moral. "Kita di Yogya bukan pacaran lo, kita tulus untuk membantu mereka," imbuhnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kl/iin)

Rekomendasi
Trending