Lucky Resha Melahirkan

Kapanlagi.com - Penyanyi cantik Lucky Resha, ada hari Jumat, tepatnya 4 Juni 2004, istri tercinta dari Arwan Ahimsa ini melahirkan seorang bayi dengan berat 4,4 Kg dan panjang 52 Cm yang diberi nama Arky Keanu Ahimsa.

Mengenai proses persalinannya, Lucky menjelaskan bahwa sebenarnya ia ingin proses persalinannya tersebut normal saja. Bahkan ia sampai rela ikut senam hamil agar sang bayi dapat keluar secara normal.

Akan tetapi waktu terakhir, dokter menyarankan kepadanya agar di operasi Caesar saja, karena bayi yang dikandungnya itu cukup besar. Akhirnya Lucky pun hanya pasrah saja.

Sedangkan mengenai arti nama bayi tersebut, Lucky mengatakan bahwa Arky itu berasal dari Arnya adalah Arwan dan Kynya dari Lucky. Untuk nama Keanu, mereka mengaku hanya suka saja dengan nama tersebut.

Ia berharap agar anaknya tersebut nantinya dapat menjaga nama baik dan dapat mengangkat derajat keluarga.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ind/erl)

Rekomendasi
Trending