Lyra Virna Tak Ingin Masa Kecil Anak Jauh Darinya

Penulis: Dewi Ratna

Diperbarui: Diterbitkan:

Lyra Virna Tak Ingin Masa Kecil Anak Jauh Darinya Lyra Virna @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Lyra Virna mengaku tak ingin masa kecil kedua anaknya Qouizal Mirosavir Ali Bachmid dan Quizal Nahla Bachmid seperti masa kecilnya dulu yang lebih sering menghabiskan waktu sendiri ketimbang bersama orang tuanya.
Ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (17/9) Lyra mengaku masa kecilnya terlalu mandiri karena kesibukan orang tuanya. Hal ini tak mau diulangi kepada anak-anaknya, terlebih, kini Lyra harus menjaga anak-anaknya seorang diri usai bercerai dengan Eric Scada pada tahun 2012.
"Aku gak mungkin bebasin anak-anak. Masa kecil aku, masa kecil yang mandiri. Papi mami aku kerja. Aku berharap waktu kecil aku mami temenin aku, tapi itu gak bisa," ungkapnya.
"Aku pikir, karena aku gak dapat masa kecil sama mami ak, jadi aku yang kasih ke anak-anak sekarang. Aku gak akan biarin anak-anak sendiri. Apapun masalah mereka, di rumah atau di sekolah, selalu ak libatkan diri. Itu keinginan yang aku ga dapetin waktu kecil, sekarang anak harus dapetin kasih sayang ibunya," paparnya lagi.
Menjadi single parent dan harus meluangkan waktunya demi anak-anaknya, Lyra tak merasa kerepotan. Ia justru senang bisa melihat perkembangan anak-anaknya yang saat ini sedang ingin dimanjakan olehnya.
"Anak-anak manja. Mereka gak bisa lepas dari aku. Dia gak mau ditinggal sendiri, tapi tadi dia mau diem pas aku syuting. Ya aku ga harus pinter bagi-bagi waktu," terangnya.

(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)

(kpl/pur/dew)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending