Magdalena Tak Ingin Hilangkan Budaya Tionghoa Saat Menikah
Magdalena
Kapanlagi.com - Adat Tionghoa dipastikan mengiringi pernikahan Magdalena dan Niki Liandi pada 28 Januari 2013. Menurut Lena, panggilan keseharian Magdalena, tradisi tersebut sengaja tetap dipertahankan walau konsep pernikahan yang dipakai adalah konsep internasional.
"Kita sih nanti sebenarnya konsep pernikahannya Internasional. Tapi sebelum resepsi akan ada teapay, yaitu penuangan teh kepada orang yang lebih tua," ujar Lena saat ditemui di Kafe Pan and Barell, Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Senin (22/10).
Hal itu merupakan bentuk penghormatan Magdalena dan Niki sebagai tradisi keturunan Tionghoa. "Itu kan tradisi, jadi memang ga bisa diilangin," timpal Niki.
Tradisi Tionghoa juga mewarnai acara lamaran pasangan ini. Lena mengungkap ini adalah salah satu cara untuk melestarikan budaya Tionghoa.
"Di prosesi lamaran juga ada kok cara-cara Tionghoa. Ya sebagai salah satu cara untuk melestarikan budaya Tionghoa biar gak punah," pungkas Lena dengan senyum mengembang.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/pur/dis/sjw)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
