Marsha Timothy: Pacar Gak Pernah Ikut Campur

Marsha Timothy: Pacar Gak Pernah Ikut Campur Marsha Timothy

Kapanlagi.com - Aktif syuting di film dan sinetron kini menjadi kesibukan Marsha Timothy, terakhir dia beradu akting dengan Vino G Bastian dalam sinetron komedi Calon Bini yang tayang di SCTV mulai 20 Juni mendatang. Namun begitu dalam setiap pekerjaan dirinya selalu berjalan sendiri, tanpa melibatkan pacar maupun keluarga.

"Mereka nggak pernah bertanya saya pilih ini-itu. Mereka nggak pernah ikut campur dengan pekerjaan saya,“ ujar Marsha Timothy, Rabu (15/6).

Mereka nggak pernah bertanya saya pilih ini-itu. Mereka nggak pernah ikut campur dengan pekerjaan saya
Marsha Timothy

Marsha yang ditemui di SCTV Tower, mengaku tidak punya rencana setiap menjalankan aktivitas atau pun soal kehidupan pribadi. Bahkan Marsya juga tidak punya target untuk berhenti dari aktivitasnya.

“Saya memang orang yang nggak pernah punya rencana. Saya nggak pernah nargetin sampai kapan berkarir di bidang ini. Akting nggak pernah sekolah. Main film ada reading, ada akting coach,” lanjutnya.

Marsha pun membantah tegas kalau pekerjaannya selama ini bagian dari persiapan menjadi isteri Fachri Albar.

"Mulai menjurus nih. Saya pernah baca tulisan Marsha Timothy kejar setoran buat nikah. Itu parah banget. Nggak benar,” ungkapnya sambil menggelengkan kepala.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dar)

Rekomendasi
Trending