Meriah, Pesta Ultah Fifie Buntaran Digelar Ala India
Fifie Buntaran © KapanLagi.com/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Artis berambut panjang Fifie Buntaran tengah merayakan hari ulang tahunnya yang ke-36 pada hari Minggu (4/10) kemarin. Sosialita satu ini merayakan hari spesialnya itu dengan cara yang sedikit berbeda yaitu menggelar sebuah pesta bertemakan India.
Ditemui di kawasan Semanggi, Jakarta Selatan, Senin (5/10) lalu, ia berbagi cerita tentang pesta yang digelarnya kemarin. Para tamu undangan pun juga kompak mengenakan dresscode bernuansa India. Malam itu, salah satu artis acara Tawa Sutra itu tampak anggun dengan gaun berwarna hijau rancangan desainer ternama Indonesia.
Fifie Buntaran ceritakan pesta ulang tahun yang digelarnya kemarin © KapanLagi.com/Bambang E Ros"Ini rancangan Adi mulyadi, Fibun minta gaunnya Nyi Roro Kidul. Adem kalau warna hijau. Harganya tanya ke desainernya. Ya delapan dijit, 30an," katanya.
Ternyata Fibun tak menggelar perayaan mewah tiap tahunnya. Hal itu dilakukannya untuk menghindari komentar yang tidak sedap didengar. Ketika ditanya tentang harapannya di pertambahan usia, inilah jawabannya.
"Untuk karir so far Fibun cukup bahagia. Karir OK, dari seorang model, merangkap iklan, merajai cover majalah, sudah cukup. Sekarang ke dunia akting, butik sudah, klinik beauty sudah. Yang belum paling film laga," katanya.
Film laga dipilihnya lantaran ia ingin menjajal akting sebagai wanita tomboy. Peran lain seperti wanita seksi, ibu hamil, ibu rumah tangga telah ia babat habis. Fibun ingin menunjukkan bahwa wanita tidak lemah.
Jangan Lewatkan
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/aal/grc)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
