Momo Geisha Kehilangan Poni
Geisha: @KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Saat pembuatan video klip untuk single Cukup Tak Lagi, terlihat drastis perubahan penampilan band Geisha. Febri (drum), Roby (gitar), Aan (gitar), Amek (keyboard), dan Bernard (bass) berdandan ala mohawk. Sementara poni yang menjadi ciri khas sang vokalis pun tak tampak.Menurut Momo, klip Geisha kali ini sangat berbeda dengan klip sebelumnya, "Di klip ini aku lebih berbeda, aku nggak pakai poni, aku pakai polem (poni lempar). Di sini kita pakai model untuk video klip, biasanya aku yang akting." terangnya saat ditemui di Cilandak, Jakarta Selatan (14/03).Untuk tampil beda tersebut, Momo rela menghabiskan kurang lebih 5 jam untuk make up. Vokalis yang sedang digosipkan dengan Ariel Peterpan ini menuturkan, sebelum dirinya terjun ke dunia hiburan, ia tidak suka dengan make up. Namun lambat laun ia belajar dan bisa berdandan simple. Untuk lama atau tidaknya make up, itu tergantung kebutuhan."Sebelum ke hiburan aku nggak suka make up, tidak tahu sama sekali. Akhirnya aku harus belajar, gimana make up yang simple. Sejak ngeband, aku mulai kenal foundation, lipstik, maskara. Jadi gara-gara masuk dunia entertaint jadi tahu," tutur Momo.     Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/rea)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
