Mudik, Alika Percayakan Rumah Pada Penjaga

Mudik, Alika Percayakan Rumah Pada Penjaga Alika

Kapanlagi.com - Selama ditinggal mudik, Alika mengaku tak khawatir dengan keadaan rumahnya. Dia merasa tenang saat mudik karena telah menitipkan rumahnya kepada orang yang ia percaya."Ya karena kebetulan penjaganya sudah lama kenal sejak saya kecil, jadi emang sudah percaya sama dia. Paling nyalain alarm aja. Paling digembok yang benar dan kamar-kamar dikunci lalu kuncinya kita yang bawa," paparnya.Alika juga tak lupa membawa barang-barang berharga miliknya,. Namun dia tak membawa semuanya. "Handphone, laptop paling itu aja dibawa. Cuma kalau yang lain ditinggal di rumah," ujarnya saat dijumpai di East Mall Grand Indonesia, Jakarta, Minggu (21/8) malam.Pengalaman unik selalu dijumpai oleh setiap orang saat mudik. Seperti halnya yang dialami oleh Alika saat dia akan berangkat ke Yogyakarta dari Bandung. Namun karena macet yang berkepanjangan, akhirnya Alika dan keluarga batal berangkat ke Yogya."Rencana di Bandung hanya beberapa hari lalu ke Yoygakarta. Tapi karena waktu itu macetnya minta ampun, di jalanan itu hingga empat jam akhirnya kita putuskan balik lagi ke Bandung," tukasnya.    

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/faj)

Rekomendasi
Trending