Pacar Uli Auliani Bersyahadat Masuk Islam
Reid Spencer Garrett - Uli Auliani
Kapanlagi.com - Pacar artis Uli Auliani, Reid Spencer Garrett menyatakan memeluk Islam sebagai keyakinan barunya. Pria warga negara Amerika itu mengucapkan dua kalimat syahadat, sebagai tanda ikrar menjadi muslim di Masjid Agung Al-Jihad, Ciputat, Jum'at (3/8).
Didampingi Uli Auliani dan kakaknya, Reid mengucapkan ikrar sebagai seorang muslim dengan dibimbing oleh Haji Achmad Fuadi selaku petugas masjid tersebut.
"Saya minta tolong dibantu untuk mengartikan dua kalimat syahadatnya. Saya akan bimbing dua kalimat syahadatnya," ungkap Haji Achmad Fuadi seraya meminta tolong kepada kakak ipar Uli Auliani untuk menerjemahkan.
uli_aulianiSuasana Pembacaan Syahadat Pacar Uli Auliani, Reid Spencer Garrett
Advertisement
Reid Spencer Garrett mengikuti ucapan Haji Achmad Fuadi meskipun terbata-bata. "Asyhadu Allah ilaha illallah wa asyhadu anna Muhammadar rasulullah," ucapnya dengan penuh keyakinan.
Menurut Haji Achmad Fuadi, ada beberapa syarat yang harus dipenuhi sebelum seseorang dinyatakan muslim, di antaranya harus sudah dikhitan dan menunjukkan paspor atau identitas diri.
"Alhamdulillah, dengan mengucapkan dua kalimat syahadat dan bertepatan di bulan Ramadan semoga berkahlah keislaman yang baru saja dilakukan oleh Reid Spencer Garrett," doa Haji Achmad Fuadi.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/gum/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
