Raditya Dika Menikah, Pamela Bowie: Gaspol Dit, Udah Kelamaan Jomblo!
Pamela Bowie © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Kabar gembira datang dari artis multi talenta Raditya Dika. Pasalnya baru-barun ini ia yang menjomblo akhirnya melepas masa lajangnya. Yeay! Sejumlah rekam artis pun datang pesta pernikahannya. Salah satunya adalah Pamela Bowie.
Lantas bagaimana ya pendapat Pamela tentang kawannya yang tak lagi jomblo ini? Dan bagaimana ya ekspresi Raditya Dika? Yuk langsung saja kita simak!
Pamela Bowie ŠKapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya"Setelah dibull beberapa dekade akhirnya dia nikah juga!" kata Pamela Bowie saat ditemui di Hotel Ritz Calton Pacific Place, SCBD, Jakarta Pusat, Sabtu (5/5/2018). "Walau mukanya kelihatan capek banget ya," tambahnya.
Advertisement
Terkait dengan ekspresi wajah Radit yang tampak lelah, Pamela yang datang bersama sang kekasih mengatakan, "Nangkapnya seolah-olah nggak percaya kalo udah nikah. Ya walau dari pagi udah proses akad, pakai adat, dan segala macem. Capek, tapi dia happy banget!"
Bukan hanya ekspresi wajah Radit saja yang menjadi perhatian Pamela. Menurutnya, "Aku suka banget ya! Siapa sih yang nggak tau Radit. Pernikahannya wah, tapi nggak hura-hura banget. Nggak terlalu berlebihan."
Menutup statementnya Pamela pun memberikan ucapan dan doa untuk sang sahabat. "Radit sama Nissa congrats on your married. Bahagia selalu, cepat-cepat punya momongan. Kayaknya elo mesti gaspol Dit, karena udah kelamaan (jomblo)!"
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/far/ren)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
