Ratna Sarumpaet Khawatirkan Perang Saudara

Kapanlagi.com - Ratna Sarumpaet yang ditemui di sela-sela acara 'Jazz for Jogja,' Kamis (22/6) malam, mengatakan khawatir akan terjadi perang saudara di Indonesia karena masing-masing kelompok terus berseteru terutama masalah RUU Anti Pornogafi dan Pornoaksi.

"Kalau kondisi perseteruan ini tetap tidak ditindaklanjuti oleh pemerintah, saya khawatir terjadi perang saudara," katanya.

Ratna mengatakan, hingga sekarang pemerintah belum membuat keputusan atas semua perbedaan pendapat antara tokoh masyarakat yang juga melibatkan banyak pihak.

"Pemerintah atau tepatnya Presiden pasti bisa melihat situasi, punya mata-mata di DPR, kalau tidak punya kan ada media yang telah mengangkat masalah ini. Jadi harus cepat diambil tindakan," kata wanita aktivis itu.

Baginya, masalah RUU APP dan Perda Syariah yang ditujukan untuk membenahi moral bangsa merupakan suatu bentuk pelanggaran terhadap konstitusi. Pendidikan moral setiap orang telah diatur dalam agama dan kitab suci masing-masing.

"Saat ini semua kembali pada masing-masing, jangan asal melimpahkan kesalahan pada orang lain tetapi koreksi dulu diri sendiri apa sudah benar," kata Ratna.

Ia mengatakan, negara mempunyai aturan yaitu Pancasila, maka barang siapa yang melanggar pancasila harus diberi teguran dan hukuman.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(*/erl)

Rekomendasi
Trending