Ringgo Agus Rahman Belum Niat Nikah

Ringgo Agus Rahman Belum Niat Nikah Ringgo Agus Rahman Foto: Anto

Kapanlagi.com - Kehidupan pernikahan mungkin bukan sesuatu yang dapat dijalani tanpa dipelihara. Sebuah pernikahan butuh persiapan, setidaknya itu yang diyakini Ringgo Agus Rahman. Meski sudah menjalin hubungan dengan Revalina S Temat, bintang yang sering berulah kocak ini mengaku belum siap untuk menjalani bahtera rumah tangga. Bagi Ringgo menjalani pernikahan butuh sebuah tanggung jawab besar.Sementara saat ini sedang sibuk syuting GET MARRIED 2 bersama Nirina dan Desta, Ringgo sendiri belum berkeinginan untuk menikah. "Belum (berencana menikah), masih begini-begini aja. Belum siap apa-apa. Gue belum tahu apa bisa menjadi suami atau ayah yang baik. Tapi yang pasti saat ini saya berusaha untuk jadi pacar yang baik saja. Jadi ya memang belum kepikiran. Soalnya menikah itu tanggung jawabnya besar, harus banyak pertimbangan. Nanti mungkin kalau mental gue sudah siap. Gue belum tahu jodoh gue itu siapa. Dia atau bukan," terang Ringgo saat syuting video klip Bangun Tidur, Kamis (6/8).Soal menikah, Ringgo juga tak punya target, pasalnya dia tak merasa dikejar usia. "Orang gue lulus SMA aja baru dua tahun yang lalu kok. Jadi ya masih ngerasa muda," tambahnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ant/erl)

Rekomendasi
Trending