Ririn Dwi Ariyanti Jadi Sutradara?
Ririn Dwi Ariyanti
Foto: Ruswanto
Kapanlagi.com - Pemain sinetron yang namanya melejit lewat sinetron ADA APA DENGAN CINTA, Ririn Dwi Ariyanti punya aktivitas tersendiri di luar jadwal syutingnya sebagai pemain sinetron. Saat ditemui di Indochine, FX Plaza, Jakarta Selatan, Rabu (31/3), ia mengaku sedang menekuni hobi kerajinan tangannya. Nampaknya, Ririn punya sisi kreatif yang selama ini belum ditunjukkannya. "Aku sama kakak aku senang bikin aksesoris, senang bikin kalung. Cuman, itu butuh waktu. kalau ada waktu luang kita suka belanja batu-batu kalung, lalu dirangkai. Benar-benar batu-batu alam, dan itu kita pakai sendiri," ungkap kekasih Aldi Bragi ini.Walau telah malang melintang di dunia sinetron dan telah teruji kualitas aktingnya, Ririn belum tertarik untuk beralih profesi menjadi sutradara. "Saya rasa tiap orang bakatnya berbeda-beda. itu kan harus belajar dulu," katanya. ia berujar untuk menekuni bidang penyutradaraan seperti itu minimal ia harus sekolah penyutradaraan terlebih dahulu. "Mesti banyak belajar teorinya dulu," tambahnya.Ririn menganggap profesi di belakang layar itu tidak gampang. Ia merasa perlu banyak belajar jika nantinya ia akan terjun ke belakang layar. Jika dipaksakan, selain hasilnya tidak maksimal, nantinya juga akan membuat pemain sinetron yang satu ini merasa tidak puas. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/ato/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
