Sahrul Gunawan Namai Anak 'Surga Mewangi'

Kapanlagi.com - Bahagia tengah meliputi aktor ganteng Sahrul Gunawan. Pada tanggal 28 Januari kemarin, istrinya, Indriani Hadi, melahirkan anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan. Bayi yang saat lahir berkulit merah dengan panjang 50 cm serta berat 3,41 kg itu diberi nama Raihana Zemma Gunawan. "Raihana itu berarti wewangian dalam Bahasa Arab, sedangkan Zemma berarti surga dalam Bahasa Turki. Kalau Gunawan, tentu saja nama keluarga. Jadi artinya 'surga yang mewangi'," ujar Sahrul, saat ditemui di RS Puri Indah, Jakarta Barat, Jumat (30/1). Kelahiran bayi yang akan dipanggil Emma itu juga bertepatan dengan ulang tahun Indri. "Jadi kebetulan banget bisa sama, padahal nggak pernah diduga loh. Karena sebelumnya tanggal 27 kan sudah terjadi kontraksi dan dibawa ke RS, lalu saat air ketubannya pecah, pada jam 15.16 WIB baru lahir," kata Sahrul. Tak ayal, meski proses melahirkan yang dilakukan Indri berjalan normal, namun istri Sahrul itu masih harus menjalani istirahat dalam waktu yang cukup lama."Soalnya masih pendarahan, kondisinya juga masih lemah. Tapi saya bangga dengannya karena bisa melewati semua ini dengan baik dan dia mampu. Apalagi saya memang juga mendampingi mereka," ujar Sahrul. "Kalau waktunya mendukung, kemungkinan besok juga sudah boleh pulang oleh dokter," kata Sahrul.     

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/mai/bun)

Rekomendasi
Trending