Satu Sel Bertujuh, Revaldo Tetap Tenang

Penulis: Anton

Diterbitkan:

Satu Sel Bertujuh, Revaldo Tetap Tenang Revaldo Vivaldi

Kapanlagi.com - Batalnya kedua orang tua datang menjenguk, hal itu berarti sejak ditangkapnya Revaldo Vivaldi pada hari Selasa (20/7) lalu, bintang Sinetron ADA APA DENGAN CINTA? tersebut hingga kini masih belum dijenguk oleh siapapun, kecuali mungkin pengacaranya. Hal itu juga dipertegas oleh pernyataan salah seorang anggota Polres Jakarta Barat yang tak mau disebutkan namanya, saat dimintai konfirmasi oleh para wartawan, Senin (26/7). Namun demikian, menurut keterangan petugas tersebut, Aldo (sapaan akrab Revaldo) terlihat sudah terbiasa dan tenang. Maklumlah, bukan sekali ini Aldo merasakan dinginnya tembok penjara. Lebih lanjut dikatakan bahwa Aldo bersama dua orang teman yang tertangkap semobil bersamanya, telah dipindah ke ruang tahanan bawah Polres Jakarta Barat sejak hari Sabtu (24/7) sore. Dan dengan masuknya Aldo dan teman-temannya, jumlah penghuni sel tersebut menjadi total sebanyak 7 orang. Wah, kira-kira seberapa besar ruang tahanan di Polres Jakarta Barat tersebut ya? Hal itu menunjukkan bahwa Revaldo tak mendapatkan perlakuan khusus karena statusnya sebagai seorang selebriti, baik soal ruang tahanan maupun menu makanan di penjara Polres Jakbar. 

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/ato/bun)

Editor:

Anton

Rekomendasi
Trending