Sering Dikira Saudara - Kembar, Sederet Seleb Ini Miliki Wajah Mirip Meski Tak Sedarah

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Sering Dikira Saudara - Kembar, Sederet Seleb Ini Miliki Wajah Mirip Meski Tak Sedarah
Sederet Seleb sering disebut mirip (credit: Instagram.com/cuttaryofficial/nadyashakira_/)

Kapanlagi.com - Selebriti Indonesia sering kali menjadi perhatian publik karena parasnya yang menawan. Menariknya, beberapa di antara para selebriti cantik kerap dianggap kembar bahkan memiliki hubungan darah karena waja mirip.

Faktanya, para selebriti ini tidak memiliki hubungan keluarga. Tidak heran, kemiripan sederet selebriti sering kali membuat netizen kagum. Kemiripan ini bukan hanya pada wajah, tetapi juga dalam gaya, hingga ekspresi.

Penasaran seperti apa potretnya? Berikut ini delapan pasangan selebriti Indonesia yang memiliki kemiripan wajah meski tidak sedarah.

1. Tara Basro dan Erika Carlina

Potret Tara Basro dan Erika Carlina (credit: Instagram.com/tarabasro/eri.carl/)

Tara Basro dan Erika Carlina sering disebut memiliki kemiripan. Keduanya sama-sama memiliki kulit eksotis dan garis senyuman yang mirip. Tara Basro dikenal sebagai aktris yang sering membintangi film-film layar lebar. Sementara itu, Erika Carlina juga kerap tampil dalam sejumlah judul film ataupun dunia modelling.

2. Nagita Slavina dan Gita Gutawa

Potret Nagita Slavina dan Gita Gutawa (credit: Instagram.com/gitagut/raffinagita1717)

Nagita Slavina dan Gita Gutawa masuk jajaran selebriti yang kerap disebut mirip. Kedua selebriti ini memiliki senyuman manis dan bentuk wajah serupa. Tidak heran, warganet mengira keduanya seperti kakak adik. Seperti inilah potret keduanya yang terlihat memiliki wajah mirip meski tak ada hubungan darah. Sebagai informasi, Nagita Slavina lebih banyak dikenal sebagai aktris dan istri dari Raffi Ahmad. Sementara, Gita Gutawa dikenal anak Erwin Gutawa dan terjun di dunia musik.

3. Cut Tari dan Ersa Mayori

Potret Cut Tari dan Ersa Mayori (credit: Instagram.com/cuttaryofficial)

Cut Tari dan Ersa Mayori sering mendapat sorotan karena kemiripan wajah mereka. Fakta menariknya, karena wajah yang mirip membuat anak-anak dua selebriti ini sempat salah mengira sang mama. Cut Tari juga mengungkapkan, tidak jarang orang sering tertukar antara dirinya dan Ersa Mayori. Selain itu, dua selebriti yang sama-sama pernah mengikut GADIS Sampul ini memang menjalin persahabatan erat hingga sekarang.

4. Dinda Kirana dan Nadya Shakira

Potret Dinda Kirana dan Nadya Shakira (credit: Instagram.com/nadyashakira_/)

Kemiripan wajah Dinda Kirana dan Nadya Shakira menjadi bahan pembicaraan hangat di media sosial. Kedua artis ini disebut wajahnya mirip. Kemiripan ini semakin terlihat saat mereka berpose bersama dalam sebuah kesempatan hingga dikira bak kembar. Namun, keduanya tak memiliki hubungan darah.

5. Irish Bella dan Sandrinna Michelle

Potret Irish Bella dan Sandrinna Michelle (credit: Instagram.com/_irishbella_/sandrinna_11)

Irish Bella dan Sandrinna Michelle sering dianggap memiliki kemiripan wajah. Meski berbeda usia cukup jauh, paras cantik dua selebriti ini terlihat mirip. Terutama saat tersenyum, Irish Bella maupun Sandrinna Michelle juga memiliki gigi gingsul. Senyum manis yang sama, membuat mereka sering kali disangka kakak adik oleh penggemar. Seperti dalam potret ini, wajah keduanya bak kembar namun faktanya tidak memiliki hubungan keluarga.

6. Alice Norin dan Davina Karamoy

Potret Alice Norin dan Davina Karamoy (credit: Instagram.com/davinaakaramoy/alicenorin/)

Alice Norin dan Davina Karamoy sering disebut-sebut bak kakak adik. Saking banyaknya warganet menyebut keduanya mirip, ada momen saat Alice Norin dan Davina Karamoy bertemu satu sama lain. Melihat kebersamaan keduanya, banyak yang terkejut mengetahui bahwa mereka sebenarnya tidak memiliki hubungan darah namun wajahnya mirip.

7. Hesti Purwadinata dan Ayu Hastari

Potret Hesti Purwadinata dan Ayu Hastari (credit: Instagram.com/hestipurwadinata/ayuhastari/)

Hesti Purwadinata dan Ayu Hastari juga tidak lepas dari perhatian publik karena kemiripan wajah keduanya. Tidak heran, banyak yang menyebut keduanya bak kembar karena wajah dinilai mirip. Seperti dalam potret ini, senyuman keduanya disebut punya kemiripan. Bahkan, unggahan di akun media sosial kerap dibanjiri komentar yang menyebut keduanya mirip.

8. Ayu dewi dan Patricia Gouw

Potret Ayu dewi dan Patricia Gouw (credit: Instagram.com/patriciagouw/mrsayudewi)

Sering dibilang mirip, Ayu Dewi dan Patricia Gouw pernah bertemu dengan dandanan serupa. Pertemuan tersebut juga tak lepas dari suasana heboh dan penuh chemistry. Terlebih, kedua selebriti ini dikenal dengan pembawaan yang sama-sama ceria dan kocak hingga banyak warganet salah mengira mereka adalah orang yang sama.

Itulah sederet selebriti sering disebut mirip meskipun tak memiliki hubungan darah. Kemiripan tersebut membuat penggemar sering tertukar. Kalau bukan sekarang, KapanLagi? mengetahui fakta-fakta menarik selebriti hanya di Kapanlagi.com.

Rekomendasi
Trending