Shireen Sungkar Asah Akting Lewat 'CINTA FITRI'
Shireen Sungkar
Foto: Ruswanto
Kapanlagi.com - Tayang hingga musim kelima adalah prestasi yang sungguh luar biasa bagi sebuah sinetron CINTA FITRI. Terlebih lagi sinetron ini telah memenangkan penghargaan Panasonic Gobel Award tahun ini. Bertempat di Jl Baitul Ulla, Cirendeun, Ciputat, Selasa (06/04) malam, para pemeran CINTA FITRI mengadakan syukuran. Di lokasi syukuran tersebut, pemeran utama sinetron ini, Shireen Sungkar menceritakan kesannya bermain dalam sinetron ini sejak tahun 2007."Seneng banget, apalagi kan udah kedua kali kita mendapatkan Panasonic Gobel Award. Di sinetron ini juga merupakan wadah untuk mengasah kemampuan akting aku, disini aku udah membawakan banyak karakter peran dan ekspresi. Mulai ekspresi dan berperan setengah gila, stres maupun nangis-nangisan," paparnya.Di sinetron ini, Shireen beradu peran dengan Teuku Wisnu. Keduanya menampilkan chemistry yang sungguh mantap. Lantas apakah Adly tidak cemburu?"Ga lah, dia kan udah tahu, aku seperti apa dan juga temen-temen di sini. Lagian kalau ama Teuku Wisnu udah aku anggap sebagai abang sendiri. Dia yang malah mengajari banyak hal, dari akting ampe macem-macem, seperti kuliah," pungkasnya.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
Berita Foto
(kpl/ato/dka)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
