Siraman, Artika Menitikkan Air Mata
Kapanlagi.com - Pernikahan Artika Sari Devi dan Baim sudah mendekati hari H. Banyak prosesi pernikahan yang dijalani kedua bintang ini. Seperti hari Jumat (22/08/08), Artika melakukan prosesi upacara siraman yang digelar di rumahnya di perumahan Panorama Jati Padang, Pasar Minggu. Para reporter yang meliput tidak diizinkan masuk ke dalam untuk menyaksikan berlangsungnya upacara. Sekitar pukul 14.00 WIB, akhirnya diizinkan masuk hingga ke halaman untuk menyaksikan prosesi siraman lewat layar yang telah disediakan pihak keluarga.Artika yang mengenakan baju hijau nampak terharu dan sempat menitikkan air mata sewaktu melakukan sungkeman. Seusai sungkeman, Artika menyerahkan tanda pelangkah kepada kakaknya, Lodi, berupa sekotak berisi baju dan dasi. Setelah acara berakhir, ayah dan ibu Artika mengantarkannya masuk kamar, lalu menggelar jumpa pers di hadapan wartawan. "Alhamdulillah semua berjalan lancar. Semoga pernikahan ini diridhoi Allah. Dan Tika menjadi istri yang sholehah. Terbaik untuk anak-anaknya," ungkap ibu Artika, Poppy Diah Retno Wulan. Nyonya Poppy juga menambahkan kalau Artika meminta maaf pada kedua orang tuanya, karena setelah ini akan melangsungkan hidup baru. "Dia bersimpuh, memohon maaf karena dia akan menempuh hidup baru. Dan selalu akan saya doakan," tambahnya.Sesuai adat, karena kakak pertama belum menikah, Artika memberikan tanda pelangkah, walaupun sang kakak tak memintanya. "Dia melangkahi kakaknya, namanya Lodi. Sebenarnya Lodi tidak minta apa-apa. Tapi Tika memberikan baju dan dasi. Mereka anak-anak sejak lahir di Bangka. Tika menjadi putri Indonesia mewakili Bangka. Selama ini memang kita tidak pernah tinggal di Jawa," ujarnya.Sebagai ibu, Nyonya Poppy mengaku sudah siap melepas Artika yang akan segera menempuh hidup baru bersama Baim. "Tidak semua musisi buruk. Banyak musisi yang baik, berbakti dan sekolah. Kami melihat Baim berbakti dan baik, juga menghormati orang tua. Tika punya rumah sendiri (soal tempat tinggal setelah menikah), berani menikah berarti berani hidup mandiri."Â Â Â Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/buj/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
