Tata Liem Tak Segan Rangkul Artis Senasib Dengan Novi Amalia

Tata Liem Tak Segan Rangkul Artis Senasib Dengan Novi Amalia

Kapanlagi.com - Narkoba dipastikan berdampak buruk bagi penggunanya. Itu pula yang terjadi pada model Novi Amalia, di mana kendaraan yang disetirnya menabrak sejumlah pejalan kaki saat di bilangan Hayam Wuruk, Jakarta Barat, akhir pekan lalu. Setelah diperiksa polisi, Novi diduga dalam pengaruh narkoba.
Melihat kenyataan ini Tata Liem sebagai seorang manajer artis mengaku prihatin. Pasalnya narkoba dapat menyerang siapa saja, baik itu selebritas maupun orang biasa, bahkan pejabat sekali pun.
Makanya dia bakal bertindak tegas bila ada artis di bawah naungannya yang terlibat narkoba. "Sampai detik ini aku paling anti sekali dengan namanya narkoba. Kalau ada artisku yang memakai narkoba aku akan tegas untuk menegur artis tersebut," urainya kepada Kapanlagi.com, Senin (15/10).
Teguran yang dilontarkan itu diharapkan dapat menyadarkan si artis. Namun jika ternyata kian terjerumus, Tata tidak segan merangkulnya. Dia akan memberikan support artis-artis senasib dengan Novi Amalia agar terlepas dari barang haram tersebut.
"Kalau pun ada yang sampai terjerumus, aku juga pasti akan merangkul dan memberikan dukungan moral agar dia (artis tersebut) mau kembali ke jalan yang benar dan menjauhi narkoba tersebut. Karena kita harus menyadarkannya bukan memusuhinya serta memberikan pemikiran yang positif agar anak tersebut bisa mengerti yang terbaik buat masa depannya nanti," sambungnya.
Hingga kini, menurut Tata tidak artis di Glow Management yang terlibat narkoba. "Sampai saat ini belum ada artisku yang bermasalah dengan hal tersebut. Semoga jangan lah. Gimana pun bahaya narkoba itu sangat tidak baik buat generasi anak anak bangsa yang akan datang," pungkasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/dis/dar)

Rekomendasi
Trending