Tata Mahadewi Mendadak Punya Bayi
Tata Mahadewi
Kapanlagi.com - Muncul pemandangan menarik di acara Dahsyat, di Studio RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (7/10/2011). Penyanyi Mulan Jameela pulang terlebih dulu dari personel Mahadewi, Tata yang juga tampil di sana.Dengan mengenakan pakaian serba hitam, Mulan tidak mau berkomentar apapun ketika diminta wawancara oleh wartawan yang sudah menunggunya.Usai mengisi acara Dahsyat, Tata terlihat membawa bayi perempuan dengan kereta bayi berwarna pink. Menurut sebuah sumber bayi itu adalah anak Mulan. Karena saat berada di dalam studio, Mulan bercengkerama dengan sang bayi. "Maaf, nunggunya lama ya," ujar sumber menirukan Mulan yang saat itu bicara dengan bayinya. Ketika ditanya ke Tata siapa bayi perempuan tersebut, teman duet Puri di Mahadewi itu mengaku kalau itu anaknya yang baru berusia 3 minggu. "Umurnya baru tiga mingguan nih. Dia cewek. Namanya Janetta," akunya.Seperti diketahui, Tata selama ini tidak pernah terlihat hamil, bahkan dia bersama sang suami Efran Fitrianto sedang berusaha untuk menghilangkan virus tokso yang dideritanya. Semua bertanya-tanya, Tata kok mendadak punya bayi.Seperti diketahui Mulan dikabarkan melahirkan dari hasil buah cintanya dengan Bos Republik Cinta Management (RCM) Ahmad Dhani. Namun hingga kini belum pernah terjawab kebenarannya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
