Torro Margen Galang Dana Untuk Korban Bencana
Torro Margen
Kapanlagi.com - Artis yang cukup terkenal dengan aksi antagonis, Torro Margen, melakukan penggalangan dana untuk korban bencana di Mentawai, Sumatera Barat dan Gunung Merapi, Yogyakarta, di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Torro rela turun langsung ke jalan dengan menyodorkan kardus kepada para pengguna jalan bersama puluhan anggota Komunitas Film Sukabumi (KFS)."Kegiatan ini merupakan aksi kepedulian kami kepada para korban bencana alam yang terjadi di Indonesia," kata Torro kepada para wartawan, seperti yang dilansir ANTARA. Menurutnya, kegiatan ini rencananya akan berjalan selama satu pekan dengan cara berkeliling di pusat-pusat keramaian Sukabumi. Selain itu, bentuk keprihatinan pihaknya juga kepada musibah ini dirinya juga memberikan sekuntum bunga kepada para pejalan kaki."Berapa pun dana yang diberikan masyarakat kami terima sekalipun Rp100," ujarnya.Selain itu, untuk menarik para dermawan yang ingin menyumbangkan sebagian hartanya, pihaknya berencana akan menggelar aksi seni barongsai dan mudah-mudahan dana yang terkumpul bisa lebih cepat.Torro menjelaskan, dana yang nantinya terkumpul dalam satu pekan ini akan langsung diberikan kepada para korban bencana. Selain itu, dana yang terkumpul akan tidak akan dipotong satu rupiah pun. "Karena dana ini merupakan titipan untuk mereka yang membutuhkan di sana," jelasnya.   Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(antara/bun)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
