Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu, nama Oscar Lawalata jadi sorotan publik. Desainer kondang itu akhirnya mengakui dirinya kini sudah jadi transgender. Blak-blakan di kanal Youtube, ia mengungkap berbagai pemikiran dan kenangan untuk sampai di titik itu.
Oscar juga sudah mengganti namanya menjadi Asha. Di sosial media pun ia tak segan mengunggah foto kebersamaan dengan pria yang diduga kekasihnya. Hal itu diketahui dari Instagram Oscar pada Kamis (8/10).
Oscar Lawata (Credit: instagram.com/oscarlawalata)
Dalam foto itu, Oscar tampak bahagia bersama seorang pria. Mereka berbaring bersama sambil tersenyum ke arah kamera. "Another beautiful day," tulis kakak Mario Lawalata ini.Sebelumnya, Oscar pernah membongkar kisah cintanya dalam kanal Youtube The Lawalatas pada Senin (31/8). Video itu dibuat dalam rangka menyambut ulang tahunnya yang jatuh pada 1 September.
Oscar Lawata (Credit: instagram.com/oscarlawalata)
Menurut Oscar, kebanyakan pria yang jatuh cinta dengan transgender adalah pria normal."Kebanyakan laki-laki yang jatuh cinta dengan transgender itu laki-laki normal, laki-laki yang menyukai wanita," tutur desainer bernama lengkap Oscar Septianus Lawalata ini.
"Karena yang mereka beli adalah rasa kefemininan itu, cinta itu tumbuh bagaimana cinta itu sangat spesial di situ. Bahkan mereka sudah tidak lihat ke genetical lagi tapi mereka rasa yang tumbuh, persona gitu," lanjutnya.
(kpl/tdr)