Videonya Viral di Sosial Media karena Kelelahan, Jennifer Bachdim: Aku Juga Bisa Lelah

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diperbarui: Diterbitkan:

Videonya Viral di Sosial Media karena Kelelahan, Jennifer Bachdim: Aku Juga Bisa Lelah
Jennifer Bachdim juga bisa lelah ©instagram.com/jenniferbachdim

Kapanlagi.com - Baru-baru ini, video Jennifer Bachdim tengah beres-beres rumah sambil menggendong anak viral di sosial media. Dalam video itu juga Jennifer kedapatan beberapa kali menghela napas sembari memeluk anak bungsunya.

"Begitulah aku terlihat setiap harinya, menggendong bayi sambil cuci piring," ujar Jennifer Bachdim saat ditemui dalam acara IONATION 2023 di Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (19/8/2023).

Kemudian, Jennifer Bachdim mengungkap alasannya tetap menggendong sang anak di saat melakukan aktivitasnya di rumah.

"Kebetulan anakku lagi tumbuh gigi dan agak cranky. Jadi aku memang tidak mau membuang waktu (bersama anak). Tentu saja aku lelah," katanya.

1. Ia Juga Merasakan Lelah

©instagram.com/jenniferbachdim

Melalui video, istri dari Irfan Bachdim itu ingin menunjukkan kepada pengikutnya di Instagram bahwa dirinya juga merasakan lelah sama seperti yang dirasakan oleh ibu-ibu yang lain.

"Aku pikir bagus untuk menunjukkan di Instagram bahwa aku juga bisa lelah," katanya.

2. Tak Setiap Hari Tampil Sempurna

Meski menjadi entertainer dan juga seorang istri pesepakbola, Jennifer Bachdim tidak setiap hari tampil sempurna. Ia mengaku tetap merasakan lelah sama seperti yang dirasakan oleh orang tua lainnya.

"Aku tidak setiap hari tampil sempurna, tidak apa-apa merasa capek sebagai ibu, tidak masalah meminta bantuan," katanya.

"Aku rasa penting memperlihatkan followers-ku ada hari-hari saat aku lelah," pungkasnya.

Rekomendasi
Trending