Wow! Sania Berdandan Ala Amy Winehouse

Wow! Sania Berdandan Ala Amy Winehouse Sania Foto: Anto

Kapanlagi.com - 9SuppaSoulSistas semalam membangkitkan kerinduan para penonton akan Amy Winehouse. Grup yang terbentuk untuk tampil khusus di Tribute To Amy Winehouse ini berhasil tampil dengan prima."Pesan saya cuma satu, nyanyi dengan style masing-masing," ujar Sania saat dijumpai di Soulnation 2011 di Istora Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (23/9).Lebih lanjut Sania menuturkan jika cara ini sangat tepat, terlebih musik Amy yang masuk di dalam konsep Soulnation ini. Dalam perekrutan personel, Sania sendiri juga tak menemui kesulitan."Waktu saya tawari satu per satu semuanya ok," paparnya.Sania juga dandan khusus untuk penampilan tribute to Amy ini. Dia berdadan ala Amy lengkap dengan hiasan di mata dan kepalanya agar terlihat sama."Paling menonjol dimatanya, karena Amy Winehouse memang seperti ini. Selebihnya style masing-masing aja sih," tukasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/faj)

Rekomendasi
Trending