Yuni Shara Tetap Bela KD

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Yuni Shara Tetap Bela KD Yuni Shara

Kapanlagi.com - Kabar hamilnya Krisdayanti yang memasuki usia kandungan 2 bulan memang menjadi pembicaraan tersendiri bagi orang-orang, melihat dari usia pernikahannya. Sebagai seorang kakak, Yuni Shara tetap memberikan pembelaan kepada adiknya.

"Walau orang banyak omongan seperti apa sama dia, biarkan saja. Karena mereka itu sudah besar dan yang penting tanggung jawab supaya nggak jadi beban. Karena menurut saya hal itu seperti masalah yang tertunda saja," ujarnya saat dijumpai di Hall D JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (29/4).

“Walau orang banyak omongan seperti apa sama dia, biarkan saja.„
Yuni Shara

Yuni menambahkan bahwa semua keluarga sangat senang dengan kabar kehamilan Krisdayanti ini.

"Mama kita senang-senang saja, yang penting anaknya bahagia," paparnya.

Dari pihak keluarga juga mempunyai keinginan berbeda mengenai anak dari KD apakah itu laki-laki atau perempuan nantinya.

"Anak-anaknya ada yang pengen laki dan ada yang pengen perempuan. Kalau aku sih apa saja yang penting anaknya sehat," pungkas Yuni.   

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/hen/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending