Zian Zigaz: Kemenangan Indonesia Lebih Dari 2 - 0
Zian Zigas
Kapanlagi.com - Di atas kertas menurut Zian Zigaz, Timnas Malaysia berada di bawah Indonesia, namun dalam pertandingan final piala AFF (Asean Football Federation) mendatang vokalis Zigaz Band meminta Timnas Indonesia tidak memandang sebelah mata, dan tetap waspada. "Siapa lawannya, apapun kekuatannya, kita nggak akan anggap remeh. Kita nggak bisa anggap remeh dia, tetap sportif dan semangat," ungkap Zian saat ditemui di acara Dahsyat, Studio 6 RCTI, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (20/12)."Poin kita, kita pernah berhasil di awal, dan bisa bikin kita percaya diri," tegasnya menambahkan.Zian memprediksi kemenangan Indonesia di atas 2 - 0. Namun karena final penentuan, berapa pun skornya, Timnas Indonesia harus menang dalam dua kali laga mendatang, yang akan digelar di Malaysia (26/12) dan Jakarta (29/12)."Lebih dari 2-0. Karena ini final, yang penting menang," tegas Zian yang mengaku akan menyaksikan pertandiagan laga menentukan tersebut. "Ada rencana nonton. Ada off air nonton. Sama temen-teman Zigas," pungkasnya. Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/hen/dar)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
