Aktris Ha Ji Won Tipe Ideal Untuk 48 Selebritis Pria Korea

Aktris Ha Ji Won Tipe Ideal Untuk 48 Selebritis Pria Korea Yoon Sang Hyun - Ha Ji Won - Hyun Bin foto: engsales.yonhapnews.co.kr

Kapanlagi.com - Dalam program SBS One Night of TV Entertainment yang ditayangkan Rabu (3/10), aktris cantik Ha Ji Won berbicara mengenai masalah kencan dan pendapatnya terpilih menjadi tipe ideal dari 48 selebritis pria.
Ketika ditanya soal kencan, Ji Won berkata, "Aku sudah bertemu dengan banyak pria hebat ketika syuting drama, jadi aku rasa standarku terhadap seorang pria terus meningkat. Sejujurnya, aku merasa tipe pria idealku sudah terwakilkan ketika aku bermain drama," seperti dilansir allkpop.com.
Reporter acara itu juga mengungkapkan bahwa Ji Won dipilih oleh 48 selebritis pria sebagai tipe ideal mereka semenjak debut di industri Hallyu pada tahun 1999. Mendengar itu, pemeran Gil Ra Im dalam drama Secret Garden ini tak percaya, "Itu tak mungkin, jika itu benar, mereka harus langsung menyatakan padaku secara pribadi,"
Sang reporter melanjutkan, "Aktor Cha Tae Hyun menyatakan bahwa dia akan segera menemuimu kapan saja dan di mana saja ketika kau memanggilnya," dan "Aktor Oh Ji Ho menyatakan bahwa merupakan kehormatan bisa menikahimu,"
Dalam episode itu juga Ji Won mengakui sebuah rahasia atas ketakutannya terhadap ayam, namun sangat suka memakan ayam.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(alk/aia)

Editor:

Arai Amelya

Rekomendasi
Trending