Gagan Malik Pernah Vakum Dari Dunia Pertelevisian, Ada Apa?
Diperbarui: Diterbitkan:
@KapanLagi.com®/Bambang E Ros
Kapanlagi.com - Aktor televisi Gagan Malik mulai angkat nama lewat serial Kumkum yang tayang di Star Plus tahun 2008. Sejak saat itu ia diberondong dengan berbagai tawaran seperti serial Saath Saath Banayenge Ek Aashiyaan dan Shakuntala di tahun yang sama.
Namun pada 2009 hingga 2011 Gagan seolah menghilang dari peredaran. Rupanya pria yang menetap di Mumbai ini memilih untuk vakum sementara.
Alasan tersebut bukan karena sepinya tawaran yang datang. Melainkan keinginan Gagan untuk lebih selektif lagi dalam menerima peran.
"Ya saya pernah berhenti akting beberapa tahun. Bukan pilih-pilih tapi lebih selektif," ungkapnya saat ditemui di TMII, Jakarta.
Gagan Malik vakum dari dunia televisi karena pilih peran. @KapanLagi.com®/Bambang E RosPada tahun 2011 Gagan kembali terlibat dalam Rishton Se Bradi Pratha sebagai cameo. Juga serial Navya yang turut dibintangi Shaheer Sheikh. Namun namanya kembali meledak saat menerima peran dalam serial Ramayana sebagai Rama pada tahun 2012-2013.
Serial Ramayana pula yang membuat nama Gagan Malik jadi tenar di Indonesia. Perannya sebagai Rama terlihat begitu pas, kharisma dan wibawanya terlihat begitu mempesona.
Sudah punya banyak fans berat, masih mau vakum lagi Gagan?
Yang Ini Juga Tak Kalah HOT !!!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/abs/phi)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
