Ups, Shahrukh Khan Kepergok 'Menyelundupkan' Minuman Keras
Diterbitkan:
Shahrukh Khan © AFP
Kapanlagi.com - Aktor yang menyandang status superstar Bollywood, Shahrukh Khan kedapatan 'menyelundupkan' minuman keras lewat kapal. Layaknya bos mafia, SRK tampil garang dan macho.
Eits, tak perlu berburuk sangka karena penyelundupan tersebut hanya sebatas cuplikan adegan dalam film terbarunya yang berjudul RAEES. Di film tersebut, SRK berperan sebagai seorang penyelundup minuman keras.
Dilansir dari Pink Villa, foto yang menunjukkan bocoran adegan dalam film RAEES banyak tersebar di dunia maya. Saat itu Shahrukh Khan memang tengah melakukan proses syuting adegan demi adegan secara berkelanjutan di atas kapal.
Ini dia potret SRK ketika memerankan sosok penyelundup © Pinkvilla.comShahrukh tampak serius mendalami peran, sambil terlihat mengenakan pakaian berwarna hijau dan celana hitam. Aktor 50 tahun itu terlihat duduk di atas box kayu yang berisikan minuman keras.
Tak hanya bocoran adegan saja lho yang terungkap ke publik. Ada hal lain pula juga ikut terungkap, yakni lokasi syuting RAEES selanjutnya yang bertempat di kota Panvel, berjarak dua jam saja dari Mumbai.
Film terbaru Shahrukh tersebut disutradarai oleh Rahul Dholakia dan diproduseri oleh Ritesh Sidhwani serta Farhan Akhtar's Excel Entertainment. Jika tak ada aral melintang, film yang mengangkat tema politik itu bakal tayang di hari raya Idul Fitri 2016 mendatang. Menurutmu, SRK cocok nggak kalau jadi penyelundup seperti di atas?
Jangan Lewatkan!!!
Film Terbaru Amitabh Bachchan 'WAZIR' Tayang di Indonesia
Super Mahal! Ini Kado Yang Diberikan Hrithik Roshan Pada Tamunya
Kapok, Shahrukh Khan Tak Mau Lagi Komentar Soal Agama dan Politik
'DILWALE' Kalah Dari 'BAJIRAO MASTANI', Shahrukh Khan Kecewa
'DILWALE' Gagal Jadi Box Office Terbaik, Sutradara Salahkan SRK?
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(pin/dye)
Meriska Trisniawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
