James Cameron Pastikan Tiga Naskah Sekuel 'AVATAR' Segera Siap
@RETNA n @avatarmovie.com
Kapanlagi.com - Para penggemar film AVATARÂ silakan bernapas lega. Sutradara film fenomenel ini, James Cameron, menyatakan bahwa naskah untuk sekuel lanjutan AVATARÂ akan selesai dalam enam minggu mendatang.
Cameron menambahkan bahwa dalam waktu sesingkat itu, ia tidak hanya akan menyelesaikan satu naskah, tetapi tiga naskah sekaligus!
"Kami harus menyelesaikan tiga naskah dalam minggu-minggu mendatang, maksudku, enam minggu ke depan. Selalu ada tekanan, baik itu untuk film baru maupun untuk cerita lanjutan. Semua itu untuk memastikan bahwa penonton akan terhibur dan merasa amazing dengan filmnya," ujar Cameron, seperti dilansir Digitalspy.co.uk.
Cameron siap berikan yang terbaik untuk para penggemar AVATAR. @RETNA"Aku sudah merasakan tekanan sepanjang aku berkarir di dunia film. Jadi ini bukan lagi sebuah hal baru. Tekanan terbesar kali ini adalah aku harus memotong beberapa adegan yang kusukai agar panjang filmnya pas," lanjutnya.
Sekuel AVATARÂ sendiri baru akan tayang pada bulan Desember 2016. Sementara sekuel berikutnya akan ditayangkan pada 2017 dan 2018. Sudah tidak sabar menunggu?
Yang Ini Juga Tak Kalah HOT !!!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dig/phi)
Wulan Noviarina Anggraini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
