23 Tahun, Kimberly Ryder Ingin Balik ke Inggris dan Kuliah S2
Kimberly Rider
©KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Nama artis muda Kimberly Ryder cukup populer di dunia hiburan tanah air. Berbagai peran baik di sinetron, film dan FTV pernah dibintanginya. Namun di balik semua kesuksesan tersebut, Kimberly tak terlalu ingin jadi artis terbaik dan malah ingin melanjutkan pendidikannya.
"Aku pengen balik ke Inggris, lanjutin S2, yang baik-baik aja sekolahnya," ujar Kimberly di XXI Blok M Square, Jakarta Selatan, Senin (8/8/2016).
Pada tanggal 6 Agustus 2016 lalu, Kimberly genap berusia 23 tahun. Walau begitu artis kelahiran 6 Agustus 1993 ini merasa dirinya masih jauh lebih muda dari usianya yang sekarang.
Advertisement
Kimberly Ryder targetkan kuliah di Inggris daripada terus berkarir di Indonesia. ©KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya"23 Itu angka yang sudah berarti lho, itu udah dewasa. Tapi aku kemarin rasanya masih 19 tahun, sekarang rasanya 20 tahun. Masih kaya anak kecil aja. Lebih dewasa lah, umur itu just a number, have fun aja. Selama masih merasa muda aja nggak apa-apa sih," ungkapnya.
Di hari bahagianya, Kimberly mendapatkan kejutan dari orang-orang terdekat termasuk pacar. Meski demikian wanita yang memiliki garis keturunan Minang, Makassar & Inggris ini memilih tetap merahasiakan kekasih.
"Dapet surprise dari pacar, dari mamaku juga. Aku tuh susah banget disurprisesin, aku kadang udah tau mau di-surprise sih, nggak tahu kayak agak kegeeran sih orgnya," tandasnya.
Simak Juga:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/far/sjw)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
