Pikirkan Psikologis Anak, Deddy Corbuzier Tunda Cari Pendamping
Diperbarui: Diterbitkan:
Deddy Corbuzier
Kapanlagi.com - Setelah bercerai dengan Kalina Oktarani, Deddy Corbuzier terlihat nyaman dengan statusnya sebagai seorang duda. Hal tersebut rupanya disengaja oleh mentalist satu ini demi menjaga psikologis sang anak, Azka, yang kini berusia 8 tahun.
"Buat nyari pasangan hidup agak sulit saat ini. Secara psikologis saya masih menjaga psikologis Azka. Saya harus memikirkan perasaan Azka juga," kata Deddy saat ditemui di gedung Trans TV, Minggu (18/5).
Deddy Corbuzier/@Foto: KapanLagi.com®
Kesibukan Deddy pun rupanya tak membatasi kedekatan dengan sang anak. Presenter Hitam Putih ini ingin mencurahkan kasih sayang sepenuhnya pada jagoan kecilnya itu. Maka tidaklah heran bila ia kerap mengajak Azka keluar kota terkait masalah pekerjaan.
"Saya masih konsentrasi urus Azka. Dia sering diajak keluar kota, seperti kemarin ke Surabaya," pungkasnya.
BACA JUGA:
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/abs/faj)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
