Seperti Ini Saat Jedar Berbagi Hobi Mengumpulkan Perhiasan Mewah
Jessica Iskandar © KapanLagi.com/Muhammad Akrom Sukarya
Kapanlagi.com - Jessica Iskandar mengaku sangat menyukai perhiasan, terlebih berlian dengan desain yang menarik. Hal tersebut diungkapkan ibu satu anak itu saat memilih perhiasan di Passion Jewelry di Puri Mall, Jakarta Barat.
Selain untuk aksesoris diri, perhiasan bagi Jessica sebagai investasi. Sebab nilai perhiasan tentunya akan selalu meningkat dan bakal menjadi investasi yang menjanjikan.
"Suka banget, desainnya, model-model sekarang, model sekarang cantik mewah, lihat semua jadi mau semua, Jessica jadi terpacu kerja keras untuk miliki semua anggaran yang pasti tahu diri secukupnya, kalau Jessica sendiri belanja perhiasan untuk mama dan invest dan hadiah saudara," ungkap Jessica saat memilih perhiasan di Passion Jewelry di Puri Mall, Jakarta Barat, Sabtu (26/3).
Jedar saat memilih perhiasan favoritnya. © KapanLagi.com/Muhammad Akrom SukaryaJedar begitu dia biasa disapa, juga kerap memesan perhiasan dengan desain-desain khusus yang disukainya. Pasalnya, ia ingin memiliki perhiasan yang paling hits saat ini.
"Kalau ini sudah direncanakan seminggu kemaren, ketemu dengan owner desainernya langsung biar tahu yang mana pas dan tren, janjian dulu," pungkasnya.
Nggak heran deh kalau Jedar rajin banget bekerja, tentunya agar semakin banyak memiliki perhiasan idamannya. Good luck Jessica Iskandar, semoga semakin banyak memiliki perhiasan mewahnya ya.
#Jangan Lewatkan
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/jje)
Ayu Srikhandi
Advertisement
