Adik Positif Covid-19, Via Vallen: Corona Bukan Aib!
Diperbarui: Diterbitkan:
Via Vallen © KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Via Vallen membenarkan kabar bahwa salah satu adik kandungnya terpapar virus corona dan sekarang menderita covid-19. Via mengetahui hal ini setelah keluarganya melakukan tes di rumah sakit usai adik bungsunya jatuh dan mimisan.
Dari pemeriksaan itu, ternyata adik laki-lakinya diketahui menderita pneumonia dan Via memaksa melakukan swab. Setelah menunggu 10 hari, hasil tes keluar dan adiknya dinyatakan positif namun tak mengalami gejala sehingga diminta karantina mandiri di rumah.
Sayangnya, kabar bahwa adik Via menderita covid-19 ini membuat masyarakat di sekitar rumahnya jadi berubah sikap. Sebagian orang mengucilkan keluarga Via dan membuat pedangdut ini sedih.
Advertisement
1. Corona Bukan Aib
Via pun sedih karena banyak orang menganggap penyakit ini sebagai aib dan keluarganya jadi perbincangan di luar. Ia pun menegaskan bahwa adiknya melakukan karantina secara aman di rumah.
"CORONA BUKAN AIB!!
Adekku aman di rumah, tidak ada kontak langsung dengan keluarga
Kita sangat menjaga jarak, dia punya area sendiri (kamar tidur, kamar mandi dan ruangan untuk narok makanan dan minuman tanpa harus kontak langsung, dia pake alat makan sekali pake buang, dia cuci pakaiannya sendiri, bersih2 sendiri)," tulis Via.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Jangan Kucilkan Penderita Covid-19
Keluarga Via pun sempat takut warga akan semakin mengucilkan mereka karena postingan sang pedangdut di Instagram. Namun Via ingin memberi pengetahuan kepada semua orang, agar tetap diam di rumah karena virus ini bisa datang dari mana saja.
"Maksud postinganku adalah, orang yang udah rapid hasilnya NR blm tentu TIDAK TERPAPAR. Keluargaku panik karena postinganku semalam, takut makin dikucilkan karena sebagian masih banyak yang ga tau kalo anggota keluargaku ada yang positif #corona. Corona ga terbang kok, selagi mengikuti aturan untuk pake masker dan sering cuci tangan yaa kalian bakal AMAN. Jadi tolong jangan mengucilkan orang-orang yang positif corona. Kalo kalian ada kepentingan yang mengharuskan keluar rumah pakailah APD (MASKER) bisa pake masker kain yg bisa dicuci terus dipake lagi biar GAK BOROS!," lanjutnya.
3. Jangan Ngeyel
Via pun meminta kepada semua orang agar menjaga diri dan keluarganya. Karena dari satu orang, bisa menyebar ke seluruh keluarga bila tak saling menjaga.
"Jangan ngeyel NGERASA KUAT, kecuali kamu tinggal sendiri ya terserah!
Tapi kalo ada orangtua dan balita yang memang imunnya rendah, TOLONG JAGA DIRI KAMU UNTUK MEREKA YANG DI RUMAH," tukasnya.
Yang Ini Nggak Kalah Hot !!!
Adik Via Vallen Positif Corona, Sempat Lakukan Rapid Tes dan Dinyatakan Non Reaktif
Konser 'Bersatu Lawan Corona', Didukung Artis Papan Atas Indonesia dan Presiden Jokowi
Beli Mukena 4 Tahun Lalu, Via Vallen Baru Sempat Pakai di Ramadan Kali Ini
Ditanya Soal Niat Berhijrah dan Pakai Hijab, Ini Jawaban Via Vallen
Karantina Mandiri di Rumah, Via Vallen Tetap Sibuk dan Nggak Merasa Santai
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/phi)
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
