Akhirnya Berdamai Dengan Rosa Meldianti, Dewi Perssik: Alhamdulillah Terwujud
Diperbarui: Diterbitkan:
Dewi Perssik dan Rosa Meldianti ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Perseteruan Dewi Perssik dan Rosa Meldianti akhirnya sudah berakhir. Keduanya telah sepakat untuk mengakhiri pertengkaran tersebut dan berdamai.
DePe ditemani pengacaranya, Sandy Arifin bertemu dengen Rosa Meldianti bersama dengan ibunya, Andri Permata dan pengacara Meldi, Rudi Kabunang. Dalam pertemuannya tersebut, Sandy merasa sangat lega sekali.
"Alhamdulillah dengan usaha dan doa dengan silaturahmi saya sama Mas Rudi dan keluarganya Mbak Depe, hari ini bisa dipertemukan. Dan tadi baru sampai sudah salam-salaman, sudah saling peluk dan sudah saling berpelukan," kata Sandy Arifin saat ditemui di Agneya Resto, Wiajaya, Jakarta Selatan, Selasa (16/7).
Advertisement
1. Dewi Perssik Sudah Jalankan Wasiat Mendiang Sang Ayah
Rasa bahagia dan lega tersebut tak hanya dirasakan oleh pengacara masing-masing. Andri Permata, kakak Dewi Perssik sekaligus ibu Rosa Meldianti juga merasa lega.
"Alhamdulillah dengan izin Allah kita semua dalam keadaan sehat, bisa kumpul kembali dengan izin Allah semua sudahlah yang lalu biarkan berlalu," ujarnya.
Pun begitu dengan Dewi Perssik. Istri Angga Wijaya tersebut mengungkapkan rasa bahagia dan lega karena sudah berhasil menjalankan wasiat mendiang ayahnya.
"Saya senang sekali, alhamdulillah terwujud (keinginan bapak) karena memang ingin anak-anaknya rukun, alhamdulillah," tutur Dewi Perssik.Â
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Rosa Meldianti Meminta Maaf Kepada Dewi Perssik
Rosa Meldianti, keponakan Dewi Perssik ini pun juga minta maaf kepada Dewi Perssik khususnya dan keluarga.
"Meldi mau minta maaf ke aunty Dewi, kalau misalkan ada kata atau apapun itu yang menyinggung ke om Bin atau ke om-om Meldi yang lain atau keluarga besar," paparnya.
Meldi pun juga memberikan alasannya, kenapa sebelumnya ia berbuat seperti itu.
"Di sini Meldi hanya menjawab apa yang menurut meldi tidak pantas seperti yang dilakukan mintul (akun gosip), mohon dengarkan kaim dan lain-lainnya," sambungnya.
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/dan/dim)
Dadan Deva
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
