Konsep Anak Sekolahan, The Wind akan Comeback Oktober ini, Yuk Kenalan Sama Membernya!

Tidak bisa dipungkiri, industri K-Pop terkenal dengan kreativitasnya dalam memilih konsep. Agensi-agensi terus berlomba menghadirkan ide-ide segar untuk grup mereka, dan salah satu yang tak pernah kehilangan daya tariknya adalah konsep anak sekolahan. Konsep ini populer di kalangan penggemar K-Pop karena mampu menghadirkan suasana yang ceria, penuh semangat, namun juga memberi rasa nyaman. Salah satu boy group yang konsisten dengan konsep ini adalah The Wind dari With Us Entertainment. Siap comeback pada 7 Oktober mendatang, The Wind telah membawa nuansa school sejak debut mereka di tahun 2023, baik dalam album maupun MV-nya. Ingin tahu lebih banyak tentang para membernya? Yuk, kenalan lebih dekat dengan The Wind!

 

Rabu, 25 September 2024 11:25
Hanbin THE WIND

Choi Hanbin lahir 25 Juli 2007, dia adalah lead dancer sekaligus vokalis. Tapi tunggu, dia juga jago banget main bola! Multitalenta abis, kan?


Hak Cipta: @OfficialTheWind
5/8