Akhirnya SBS Pastikan Yoochun JYJ Main di Drama 'Three Days'
Yoochun JYJ foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Baru minggu lalu, agensi JYJ yakni C-JeS Entertainment menyatakan ketidakpastian bagi member idol grup mereka, Park Yoochun akan terlibat dalam drama terbaru SBS, Three Days.Namun orang dalam industri drama Hallyu justru mengungkapkan kepada sebuah media Korea, "Yoochun sudah mengonfirmasi bakal berperan dalam drama itu. Syuting akan dimulai di bulan Januari 2014," seperti dilansir soompi.com.Sebelumnya pada Rabu (11/12), perwakilan C-JeS Ent menyatakan karena drama itu sedang ditunda, maka hal itu membuat ketidakpastian dalam jadwal Yoochun. Karena Yoochun sedang sibuk dengan jadwal individu serta bersama JYJ di Korea maupun luar negeri, rumor menyebutkan jika Yoochun mundur dari peran di Three Days.Dan setelah banyak sekali perdebatan, SBS mengonfirmasi jika drama itu akan tayang pada Februari 2014 dan memastikan jika fans bisa melihat Yoochun berakting di layar kaca melalui Three Days.Three Days sendiri ditulis oleh Kim Eun Hee, penulis yang menghasilkan Sign dan Phantom. Untuh sutradara dipilihlah sosok Shin Kyung Soo yang sebelumnya sukses mengarahkan drama Deep Rooted Tree.
IKUTI UPDATE BERITA ASIA DI SINI
#Kabar Akhir Tahun Seru Dari Seleb Asia!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
