Comeback Solo, Hyomin T-Ara Dirumorkan Sudah Punya Pacar
Hyomin T-Ara © stardailynews.co.kr
Kapanlagi.com - Setelah kabar konfirmasi hubungan Ahn Jae Hyun dan Goo Hye Sun, satu lagi kabar asmara selebriti Korea mencuat. Kali ini melibatkan nama idol K-Pop populer, Hyomin T-Ara.
Menurut Ilgan Sport dikutip dari Soompi, Hyomin T-Ara dikabarkan tengah menjalin hubungan selama 3 bulan dengan seorang atlet baseball Korea bernama Kang Jung Ho. Namun setelah kabar ini merebak, pihak agensi langsung berikan tanggapan mereka.
Masing-masing perwakilan Hyomin dan Kang Jung Ho kompak membantah rumor pacaran tersebut. Mengaku saling kenal, keduanya menegaskan berteman dekat layaknya kakak dan adik.
Hyomin dan Kang Jung Ho membantah tengah pacaran. © soompi.comKonon, Hyomin kenal sosok Kang Jung Ho lewat seorang teman. Bahkan pelantun Day by Day itu sempat menjadi pelempar pertama pertandingan Kang Jung Ho di Amerika pada September 2015.
Tiba pada 12 September, Hyomin tinggal selama kurang lebih empat hari di Amerika. Rumornya, pada saat itulah keduanya menjalin kedekatan hingga berbuah perasaan spesial satu sama lain.
Di T-Ara, Soyeon dan Jiyeon merupakan member yang sudah mempunyai pacar yaitu Oh Jong Hyuk serta aktor Lee Dong Gun. Sedangkan Hyomin baru saja merilis album solo keduanya berjudul Sketch.
Jangan Lewatkan Kabar Terpanas Lainnya
- Gary Romantis Banget di Dubai, Song Ji Hyo Malah Dingin Jutek
- Transformasi Yoona SNSD Dari 1992 - 2016, Bukti Kecantikan Alami
- Kian Populer, Penampilan Seolhyun AOA Makin Berani Buka-Bukaan
- Digosipkan Pacari Model Australia, Chanyeol EXO Angkat Bicara
- Raja Rating, Ost 'Descendants of the Sun' Sapu Bersih Chart Lagu
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/kkd)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
