Lembut, TVXQ Rilis PV Singkat Lagu Jepang 'In Our Time'
Diterbitkan
TVXQ foto: soompi.com
Kapanlagi.com - Boyband K-Pop yang dianggap paling sukses di Jepang, TVXQ akhirnya merilis PV singkat terbaru untuk lagu Jepang mereka yang berjudul In Our Time melalui channel Youtube Avex Network.
Tak seperti lagu sebelumnya dengan irama upbeat elektronik dan genre dance, In Our Time merupakan lagu yang lebih lembut dengan irama mid-tempo ballad yang memperlihatkan kemampuan vokal dari Yunho dan Changmin.Begitu juga dengan PV-nya, sangat memperlihatkan kesan lembut di mana Yunho dan Changmin seakan berubah menjadi pangeran dalam kostum putih yang pasti membuat penggemar terpesona, seperti dilansir soompi.com.
Cover album Jepang TIME yang siap dirilis pada 6 Maret 2013 ©soompi.comIn Our Time merupakan theme song dari program Jepang untuk bulan Februari. Lagu ini akan menjadi bagian dari album Jepang ke-6 dari TVXQ yang bertajuk TIME dan siap dirilis pada 6 Maret mendatang.Sementara itu sejauh ini member TVXQ memang sibuk dalam aktivitas solo. Seperti Changmin menjadi MC dari program variety Moonlight Prince serta Yunho terlibat dalam drama Night King. (soompi.com/aia)
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(soompicom/aia)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
