Polisi Lakukan Penyelidikan Manipulasi 'IDOL SCHOOL', Makin Penuh Drama!

Polisi Lakukan Penyelidikan Manipulasi 'IDOL SCHOOL', Makin Penuh Drama!
IDOL SCHOOL Ā© Mnet

Kapanlagi.com - Masih drama series PRODUCEĀ yang tak kunjung selesai, kini industri hiburan Korea dihebohkan dengan kabar yang tak kalah mengejutkan. Dikabarkan para polisi sedang melakukan investigasi tentang manipulasi voting pada survival show IDOL SCHOOL.

Melansir dari Soompi, tepat pada 14 Februari kemarin, divisi keamanan dunia maya dari Kepolisian Metropolitan Seoul mengungkapkan kalau telah dikirimkan surat perintah penangkapan 2 orang yang terlibat manipulasi IDOL SCHOOL.

Kedua orang tersebut termasuk salah satunya adalah ketua produser Kim yang ditangkap atas tuduhan menghalangi bisnis. Nantinya pengadilan akan menentukan validitas surat perintah penangkapan kasus ini tepat pada 17 Februari. Seperti apa kejadian detailnya?

1. Pernyataan Kepolisian

Salah satu sumber dari Badan Kepolisian Metropolitan Seoul mengatakan, ā€œKami tidak dapat mengungkapkan detail pasti untuk surat perintah penangkapan karena penyelidikan saat ini masih berlangsung.ā€ Pihak Mnet pun juga memberikan konfirmasi bahwa mereka akan terus bekerja sama selama penyelidikan.

Diketahui pada bulan September 2019, polisi mendapatkan kabar bahwa terjadi manipulasi vote pada acara IDOL SCHOOL. Polisi pun melakukan penyelidikan pada CJ ENM dan memberikan konfirmasi bahwa mereka akan melakukan penyelidikan lebih lanjut.

IDOL SCHOOL merupakan acara survival di mana para 41 peserta akan kompetisiĀ untuk membentuk grup vokal perempuan beranggotakan 9 orang. Acara ini tayang pada tahun 2017.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

2. Pengakuan Peserta

Pada beberapa waktu lalu, salah satu peserta IDOL SCHOOL mengungkapkan kalau mereka merasa tidak diperlakukan secara adil saat syuting acara. Ia mengatakan kalau beberapa peserta kelaparan hingga ingin melarikan diri. Belum lagi ada beberapa pihak yang mendapat banyak keuntungan dari acara tersebut.

Mengingat hukum dan peraturan Korea Selatan yang tegas, diharapkan hal ini bisa membuat jera para pelakunya. Semoga setelah kejadian tidak akan ada survival show yang berlaku curang ya, KLovers.Ā 

Rekomendasi
Trending