Rilis 'JOAH', Jay Park Sukses Puncaki Chart Musik Online
Diterbitkan
Jay Park foto: KapanLagi.com®
Kapanlagi.com - Penyanyi Jay Park baru saja merilis single terbaru yang berjudul JOAH. Dan sepertinya lagu itu benar-benar disukai (Joah = bahasa Korea berarti suka) oleh penggemar.Ketika pertama dirilis pada Rabu (10/4), JOAH langsung memuncaki chart Soribada, Bugs Music, dan Cyworld Music. Tak hanya itu, JOAH juga berhasil meraih posisi tinggi di chart musik Mnet, MelOn, Olleh Music dan lainnya.Tak hanya begitu dinantikan oleh penggemar, lagu comeback yang dirilis mantan leader boyband 2PM ini rupanya juga ditunggu oleh selebritis Hallyu lainnya.
Beberapa selebritis yang ikut bergembira atas dirilisnya JOAH adalah HaHa, Tiger JK, Bizzy, Primary, Dok2, Zion.T dan lainnya melalui akun Twitter serta media SNS lainnya seperti dilansir allkpop.com.Dijadwalkan Jay akan melakukan comeback stage perdana pada Kamis (11/4) hari ini dan siap kembali disambut penggemar.
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(alk/aia)
Oleh
Advertisement
Lagidiskon Harbolnas
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
More Stories
Advertisement
Advertisement
