Serunya Acara Kapanlagi EXO-L Playground, Belajar Dance Sampai Karaoke Bareng
Diperbarui: Diterbitkan:

KapanLagi.com/Bayu Herdianto
Kapanlagi.com - Setiap bulannya, Kapanlagi Korea mengadakan voting Fandom of the Month. Di bulan November, EXO-L (fans EXO) pun terpilih sebagai pemenangnya. Untuk merayakannya, Kapanlagi Korea mengadakan acara ‘Kapanlagi EXO-L Playground’ di Illua Soju Box, Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (21/12).
Sekitar 150 EXO-L pun hadir untuk berkumpul dan meramaikan acara. Tidak hanya sekedar gathering biasa, acara ini juga diisi dengan berbagai games seru dan hadiah menarik.
Advertisement
1. Belajar Dance
Bahkan ada juga cover dance class dari Jung Didi yang mengajarkan para EXO-L menarikan salah satu lagu EXO yakni Love Shot. EXO-L yang datang pun sangat antusias dengan cover dance class ini.
"Seru banget acaranya. Karena bisa bertemu dengan EXO-L yang lain dan tadi paling suka pas belajar dance. Karena aku suka ikut dance buat giveaway gitu, hehe," ujar salah satu EXO-L, Naira.
(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)
2. Hiburan Kalau Lagi Jenuh
Sementara itu salah satu EXO-L, Meyra mengaku menyukai K-Pop dan datang ke acara-acara seperti ini bisa menjadi hiburannya di kala saat jenuh. Bahkan Ia datang ditemani oleh kedua orangtuanya.
"Hari ini ke sini diantar papa mama. Mereka sih dukung aja aku suka K-Pop karena itu juga bisa buat motivasi belajar, kalau lagi jenuh ada hiburannya," ujar Meyra.
3. Ditutup dengan Karaoke Bareng Friday Noraebang
Acara puncak pun ditutup dengan karaoke bareng dengan Friday Noraebang. Ketika DJ memainkan musiknya, para EXO-L langsung berlari ke arah depan dan bernyanyi bersama lagu-lagu EXO seperti Love Me Right, Obsession, Ko Ko Bop, Overdose dan Lotto.
Jangan Lewatkan!
Setelah Lihat EXO di Ultah Transmedia, Sehun Jadi Idola Baru Ibu-Ibu Indonesia
Anjing Jadi Bukti Kalau Suho EXO Berasal dari Keluarga Berada?
Definisi Nyata Young & Rich, Sehun EXO Baru Saja Beli Gedung 7 Lantai
Fans Lempar iPhone 11 ke Atas Panggung Untuk Suho, Begini Reaksinya yang Bikin Heboh
EXO Menyapa Penggemar Pakai Bahasa Indonesia di HUT Trans ke-18
(kpl/rhm/pit)
Nuzulur Rakhmah
Advertisement