Sinopsis Drama BIG Episode 13, Terungkapnya Identitas Orangtua Gong Yoo
©KBS
Kapanlagi.com - Da Ran memutuskan membuang akal sehat dan melepaskan cincin sebelum Yoon Jae mendaratkan ciuman di bibirnya. Da Ran dan Yoon Jae merayakan ulang tahun bersama. Cowok ganteng itu tak henti menggodanya dan menagih kado yang dijanjikan oleh Da Ran. Perempuan yang jadi guru SMA itu memberikan jam tangan dengan inisial KKJ.
Advertisement
1. Permasalahan Kian Rumit
Di saat yang bersamaan, Jang Ma Ri menemukan jika Yoon Jae dan Kyung Joon berbagi ayah kandung. Bukannya memperjelas masalah, kondisinya akan semakin rumit. Namun saat akan menceritakannya pada Yoon Jae, Ma Ri urung melakukannya karena tak ingin menjadi orang yang membuatnya sedih.
Da Ran baru menyadari jika cincinnya hilang. Saat dibantu oleh adiknya dan Ma Ri, cewek SMA itu memberitahunya jika ia sudah bertemu dengan ayah Kyung Joon. Namun Ma Ri mengingatkan jika hal itu bisa membuat Kyung Joon meninggalkannya.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
2. Perasaan Da Ran Pada Kyung Joon
Da Ran terus teringat akan perkataan dan perbuatan Yoon Jae padanya. Saat bertemu dengannya, Da Ran mengungkapkan perasaan sukanya, tapi sebelumnyanya ia akan mencoba mengumpulkan keberanian untuk meminta maaf dengan mengembalikan cincin nikahnya. Sayangnya, sang adik menguping pembicaraan dan melaporkannya kakaknya telah berselingkuh pada orangtuanya.
Ayahnya yang marah pun menjebloskan Da Ran ke penjara yang diikuti oleh Yoon Jae yang mengaku melakukan hal yang sama. Hubungan mereka pun semakin dekat, bahkan Da Ran berjanji untuk menggenggam tangan Kyung Joon saat rohnya kembali ke tubuhnya.
3. Kembalinya Penyakit Yoon Jae
Dari hasil pemeriksaan, ayah Yoon Jae baru tahu jika penyakit yang mengancam nyawa putranya kembali kambuh. Satu-satunya cara untuk menyembuhkannya adalah menemukan sel induk yang cocok sebagai donor.
Saat memberitahukannya pada sang istri, ibu Yoon Jae mendesaknya untuk memikirkan Yoon Jae terlebih dahulu daripada menunggu Kyung Joon bangun. Ibu Yoon Jae meminta bantuan Se Young menjadikan Kyung Joon sebagai donor dan memintanya untuk merahasiakan permintaannya dari siapa pun, termasuk Yoon Jae.
4. Terungkapnya Orangtua Asli Kyung Joon
Baru akan menjalani prosedur medis, tubuh Kyung Joon mengalami pergerakan dan Yoon Jae kembali lemas hingga hampir terjatuh. Seakan mendapat penglihatan, Yoon Jae buru-buru ke kamar Kyung Joon dan mendengar perkataan sang ibu.
Permintaan egois dari sang ibu serta fakta jika Yoon Jae dan Kyung Joon berasal dari orangtua yang sama membuatnya speechless. Bukan hanya Kyung Joon yang baru tahu jika ibu yang selama ini dikenalnya bukan orangtua kandungnya, Da Ran pun terkejut dengan rahasia yang sudah disembunyikan selama ini.
Da Ran pun dihadapkan dengan permasalahan yang rumit, mempertahankan perasaannya pada Kyung Joon atau kembali pada Yoon Jae.
(kpl/eth)
Wuri Anggarini
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
