Sinopsis Drama China 'A LOVE SO BEAUTIFUL', Kisah Manis Tentang Cinta Dalam Diam!

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

Sinopsis Drama China 'A LOVE SO BEAUTIFUL', Kisah Manis Tentang Cinta Dalam Diam!
Credit: IMDb

Kapanlagi.com - A LOVE SO BEAUTIFUL menjadi salah satu drama terkenal dari China yang patut kamu tonton. Dirilis tahun 2017 silam, drama dengan 24 episode tersebut mendapatkan apresiasi tinggi berkat kisahnya yang ringan dan juga seru. Bahkan series bergenre komedi dan romantis ini pun sukses memikat banyak orang dengan berbagai adegan yang ada di dalamnya.

Faktanya, drama yang dirilis pada 9 November ini merupakan adaptasi dari novel berjudul TO OUR PURE LITTLE BEAUTY karya Zhao Qianqian. Sementara untuk dramanya sendiri disutradarai oleh Yang Long dengan menceritakan kisah kehidupan cinta semasa remaja antara Chen Xiaoxi (Shen Yue) dan Jiang Chen (Hu Yitian).

Tertarik dengan menonton drama ini, KLovers? Sebelum menonton dramanya scroll up dulu yuk, untuk sinopsisnya.

1. Sinopsis Drama A LOVE SO BEAUTIFUL

Credit: IMDb

Bermula dengan Chen Xiaoxi atau dikenal dengan sapaan Xiaoxi tinggal berdekatan dengan Jiang Chen. Xiaoxi memiliki karakter yang sangat periang, tidak mudah menyerah, dan hebat dalam melukis. Sedangkan pria yang tinggal berdekatan dengannya memiliki sifat yang sangat bertolak belakang. Jiang Chen mempunyai karakter yang tidak banyak bicara, pintar, dan cuek. Namun, sikapnya yang seperti itu justru membuat satu sekolah tergila-gila olehnya.

A LOVE SO BEAUTIFUL, menceritakan kisah Xiaoxi yang sangat menyukai Jiang chen, tetapi Jiang Chen dengan sikapnya selalu mengabaikan Xiaoxi. Meskipun begitu, Xiaoxi tidak mudah menyerah untuk mendapatkan hati Jiang Chen.

Di saat sedang menjalani hubungan yang romantis sekaligus lucu, hadirlah seorang siswa baru yang bernama Wu Bosong. Awalnya tak ada yang aneh dari kehadiran murid baru tersebut. Bahkan, Wu Bosong menjalin hubungan yang rekat dan menjadi sahabat mereka berdua. Hanya saja, diam-diam Wu Bosong ini menyukai Xiaoxi, walaupun ia mengetahuinya bahwa cinta Xiaoxi hanya untuk Jiang Chen seorang.

Di sisi lain, Xiaoxi dan Jiang Chen juga ditemani oleh kedua teman lainnya, yaitu Lin Jingxiao (Wang Ziwei) dan Lu Yang (Sun Ning). Kelompok persahabatan inilah yang membuat suasana drama China tersebut menarik jutaan penonton. Bahagia, sedih, dan jatuh cinta sudah dialami bersama-sama oleh kelompok persahabatan ini.

Menariknya, kisah persahabatan mereka tidak berhenti di saat bangku sekolah saja. Saat mereka lulus pun kisah ini berlanjut sembari dikemas dengan berbagai keseruan yang menarik. Begitu juga dengan kisah percintaan Jiang chen dan Xiaoxi. Dari sinopsis tersebut, apakah KLovers tertarik untuk menonton?

2. Popularitas Pemain Jiang Chen dan Xiaoxi Meroket Tinggi

Credit: IMDb

Bukan dari segi cerita saja yang menarik, melainkan para pemeran utamanya pun turut berhasil membawa chemistry karakter masing-masing untuk kesuksesan drama ini. Setelah Shen Yue dan Hu Yitian memerankan drama populer dari drama ini, mereka mengakui mendapatkan pujian serta tawaran kerja sama dengan drama lainnya. Drama yang memiliki 2,5 miliar penonton tersebut pada saat perilisannya berhasil membawa nama baik kedua pemeran utamanya kepada penikmat drama.

Setelah drama A LOVE SO BEAUTIFUL, Hu Yitian menerima peran dalam serial drama GO GO SQUID! (2019), HANDSOME SIBLINGS (2020), UNREQUITED LOVE (2021), dan lainnya. Sama halnya dengan Shen Yue yang menerima peran dalam serial drama METEOR GARDEN (2018), ANOTHER ME (2019), COUNT YOUR LUCKY STAR (2020), dan lain sebagainya.

3. Segudang Penghargaan yang Diraih Oleh A LOVE SO BEAUTIFUL, Sudah Di-remake ke Drama Korea Lho

Credit: IMDb

Berkat kerja sama crew dan para pemain, drama ini mendapatkan penghargaan Top 10 Web Series dalam 3rd China Pan-Entertainment Annual Ceremony (2017). Tidak berhenti di situ saja, mereka pun juga mendapatkan Best Newcomer di 24th Huading Awards. Saking legend-nya, drama ini juga di-remake ke drama Korea pada tahun 2020.

Rumah produksi drama di Korea Selatan membuat A LOVE SO BEAUTIFUL dengan alur cerita yang sama. Hanya saja, karakter di versi drama Korea ini diperankan oleh Kim Yo-han, Soo Joo-yeon, Yeo Hoe-hyun, Jo Hye-joo, dan Jeon Jin-hwan.

Nah, itulah sinopsis dari A LOVE SO BEAUTIFUL yang bisa menjadi referensi drama China populer untuk KLovers. Drama ini bisa KLovers tonton di WeTV, Vidio, dan Viu.

Penulis: Zahra Utami Putri

(kpl/glo)

Rekomendasi
Trending