Zhang Ziyi Berbagi Hadiah Dengan Anak Yatim
Kapanlagi.com - Zhang Ziyi memanfaatkan ketenaran yang diraihnya untuk mengembangkan tujuan mulia. Salah satunya seperti yang dilakukannya di hari Jumat (15/5) saat aktris ini mengunjungi anak-anak yatim di Deyang, provinsi Sichuan.Zhang, yang juga menjabat sebagai duta organisasai anak Care for Children, disambut hangat oleh anak-anak ini. Mereka memanggilnya kakak Ziyi.Setelah memberikan hadiah pada anak-anak muda ini, Ziyi melewatkan waktu untuk berbincang dengan mereka. "Anak-anak ini perlu tahu kalau mereka dicintai dan tidak sendirian. Hanya agar mereka tidak merasa takut bersosialisasi dan pada kesulitan hidup," ungkap Ziyi.Setelah kunjungan ini, Ziyi langsung terbang ke Cannes, Perancis, di mana dia mendapat kesempatan untuk jadi juri di Festival Film Cannes.       Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(cnb/erl)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
