Diberitakan Miring, Anthony Hopkins Bakal Tempuh Langkah Hukum

Kapanlagi.com - Diberitakan miring sudah pasti bagian yang tak menyenangkan dari seorang selebriti. Itu pula yang dihadapi Anthony Hopkins baru-baru ini. Aktor kawakan ini jadi marah saat dia dituduh membuat masalah di lokasi syuting film barunya THOR.Sebuah laporan yang diluncurkan New York Daily News menyebut Hopkins terus menerus mengkritik co-starnya, Chris Hemsworth. Laporan ini juga mengatakan kalau Hopkins, yang memerankan Odin, Raja dari Norse dalam mitologi, terlalu kritis dan mencoba 'mengarahkan' Hemsworth, yang mendapat peran sebagai Thor.Istri aktor ini, Stella mengatakan kalau suaminya berniat melakukan langkah hukum soal tuduhan salah itu. Dia mengatakan di website GossipCop.com kalau semua tuduhan itu mengerikan, bohong dan bintang SILENCE OF THE LAMBS itu akan melibatkan pengacaranya dalam masalah ini. 

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(spl/erl)

Rekomendasi
Trending