'JUMANJI' Sukses Besar, Dwayne Johnson Ucapkan Terima Kasih Kepada Indonesia!
Dwayne Johnson & Kevin Hart © Screenrant
Kapanlagi.com - Rupanya film terbaru The Rock aka Dwayne Johnson, JUMANJI menuai sukses besar di beberapa negara. Bahkan karena kesuksesan tersebut, dirinya sampai mengucapkan terima kasih melalui deretan video yang diunggah ke akun Instagram pribadinya.
Tercatat ada beberapa negara yang diucapkan terima kasih olehnya. Brazil, Italia, jepang, Rusia bahkan Indonesia juga diucapkan terima kasih oleh aktor yang dulunya merupakan pegulat ini.
Ya, Dwayne mengucapkan terima kasih kepada publik Indonesia yang membuat film JUMANJI paling banyak ditonton di tanah air. Bahkan, hanya dalam waktu 2 minggu saja, JUMANJI menjadi film paling laris Sony di Indonesia!
Advertisement
Terlihat dalam video tersebut jika dirinya tengah berada di pusat kebugaran dan tengah berlatih. Di sela-sela latihannya, Dwayne menyempatkan diri unuk membuat video-video tersebut.
"INDONESIA ???????? please stand up and kindly receive my package of gratitude! In only our 2nd weekend in theaters, you’ve already made #JUMANJI Sony’s biggest movie ever. Ever. All my love and gratitude to the people of INDONESIA as this train rolls on..????," tulisnya dalam caption.
Tentu saja video tersebut disambut hangat oleh netizen tanah air. Bahkan beberapa di antaranya meminta dwayne untuk datang ke Indonesia. Gimana nih menurutmu kalau aktor kekar ini datang ke tanah air?
Simak Berita Lainnya:
Kevin Hart Ketawa Gara-Gara Lihat Foto Dwayne Johnson Yang Satu Ini
Trailer Perdana 'JUMANJI: WELCOME TO THE JUNGLE' Bikin Penasaran!
Laris, Priyanka Chopra Dapat Kontrak Film Kedua di Hollywood
Kabulkan Keinginan Joe Taslim, Produser Undang Vin Diesel!
Hebat! 'THE FATE OF THE FURIOUS' Tembus Pendapatan 1 Milyar Dolar
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/frs)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
