Ayah Devon Aoki Meninggal Dunia
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Model dan bintang 2 FAST 2 FURIOUS Devon Aoki tengah berduka, setelah Kamis lalu (10/07/08), ayahnya Hiroaki 'Rocky' Aoki, meninggal dunia di usia ke-69.Rocky Aoki dikenal sebagai mantan atlet gulat Jepang yang berimigrasi ke Amerika dan menikah dengan Pamela Hilburger, seorang desainer perhiasan keturunan Jerman dan Inggris. Selain menjadi mantan altit, Aoki adalah pemilik resto Benihana, restoran steak khas Jepang yang didirikan tahun 1964. Seperti dilansir dari Star.com, Minggu, keluarga Aoki tidak banyak memberikan keterangan, hanya sebuah kabar menyebutkan Rocky meninggal karena penyakit diabetes dan hepatitis yang dideritanya usai menjalani transfusi darah beberapa waktu lalu.
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(star/rit)
Rita Sugihardiyah
Advertisement
-
Video Kapanlagi V1RST (LIVE PERFORMANCE) - KAPANLAGI BUKA BARENG FESTIVAL 2025