[FOTO] Rayakan Thanksgiving, Ivanka Trump & Suami Tampil Matching
Ivanka Trump © dailymail.co.uk
Kapanlagi.com - Kamis (23/11) kemarin warga Amerika merayakan Thanksgiving, yang biasanya ditandai dengan berkumpul bersama dan makan olahan kalkun. Tak terkecuali juga, pasangan Ivanka Trump dan Jared Kushner.
Tak jauh berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Ivanka dan Jared kali ini merayakan hari libur tahunan itu bersama dengan anak-anak mereka. Anak Presiden Amerika, Donald Trump itu pun tak segan berbagi momen bahagia tersebut ke akun Instagramnya.
Keluarga Ivanka dan Jared tampil kompak di momen Thanksgiving © instagram.com/ivankatrumpYang menarik, pasangan yang menikah pada 2009 itu tampil kompak dengan mengenakan outfit dengan warna yang matching. Ivanka mengenakan sweater turtleneck hitam-coklat yang warnanya mirip dengan sweater Jared.
Advertisement
Outfit anak-anak Ivanka dan Jared pun juga matching dengan orangtua mereka. Berpose di hadapan kamera, Arabella, Joseph (kiri) dan Theodore terlihat menunjukkan senyuman polos yang membuat mereka tampak makin menggemaskan.
Ivanka tampil cantik di acara National Thanksgiving Turkey Presentation © dailymail.co.ukBeberapa hari sebelumnya, pasangan keluarga mereka menghadiri acara National Thanksgiving Turkey Presentation yang digelar di White House. Pada acara tersebut, Ivanka tampak begitu cantik dengan mengenakan dress bunga-bunga yang dipadukan dengan coat merah terang.
Tifanny Trump juga hadir dalam acar tersebut © instagram.com/ivankatrumpAda banyak yang hadir di acara tersebut, termasuk juga Tifanny Trump. Wanita 24 tahun itu juga mengenakan coat dress merah yang matching dengan outfit Ivanka. Arabella pun juga tampak cantik memakai dress berpita besar dengan warna yang sama.
Semuanya tampak happy di acara tersebut, begitu juga dengan anak kedua Ivanka, Joseph. Lihat saja bagaimana senyuman lebarnya saat berjalan bergandengan bersama sang ibu ini.
Semua tampak happy dalam acara tersebut © dailymail.co.ukSimal berita ini juga ya!
[FOTO] Jarang-Jarang, Karlie Kloss Ketahuan Gandeng Sang Pacar
Karlie Kloss Cerita Pengalaman 'Kerasnya' di Dunia Modelling
Ucapan Ultah Romantis Karlie Kloss Untuk Adik Ipar Ivanka Trump
5 Seleb Cantik Ini Kepincut Pengusaha Kaya di Bidang Teknologi
Caitlyn Jenner Salah Sebut First Lady Dengan Anak Donald Trump
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/mhr)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
